Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bagaimana Cara Mendaftar dan Membuat Backlink Pada Google Site

Bagaimana cara mendaftar dan membuat backlink pada google site - Setip hari bahkan setiap jam atau setiap menit begitu banyak orang membuat blog baru dan memposting artikel kedunia maya yang tersebar di seluruh dunia. Semuanya berkeinginan apa yang mereka tulis bisa di baca banyak orang dan menjadi juara pada hasil pencarian. Namun harapan ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk diwujudkan.

Mengapa ? karena untuk menduduki peringkat utama atau setidaknya berada pada halaman utama pencarian (peringkat 10 besar), google atau mesin pencari populer lainnya tidak melihat apakah orang yang membuat postingan tersebut anggota keluarganya atau bukan, pendidikannyanya apa, atau bagaimana status sosial orang tersebut. Tapi, mereka menilai sebuah tulisan berdasarkan bobot dan kualitasnya. 

membangun-membuat-backlink-dengan-google-site

Karena itulah menjadi juara dan muncul dihalaman utama pencarian sesuai kata kunci target sangat membanggakan bagi blogger. Untuk mewujudkannya banyak jalan yang bisa ditempuh yaitu dengan memakai teknik blackhat maupun teknik Seo white hat. 

Secara pribadi admin tidak menyarankan menggunakan teknik black hat seo yang berbahaya bagi blog untuk  jangka panjang. Cara yang paling baik adalah dengan memakai teknik white hat seo karena selain bermanfaat meningkatkan popularitas situs web/blog teknik ini aman dari segala macam perubahan algoritma mesin pencari yang semakin bertambah ganas. 

Salah satunya adalah dengan cara membangun backlink berkualitas tinggi. Bingung seperti apa ciri & kriteria backlink berkualitas ? tidak tahu bagaimana cara atau tempat membuat backlink berkualitas ?. Sebelumnya admin sudah pernah menulis artikel cara mendapatkan backlink berkualitas tinggi dari google. Diantaranya membuat backlink dengan google plus, menanam backlink pada youtube, dan membangun backlink dengan google pengikut yang bisa teman-teman jadikan sebagai sumber backlink untuk blog yang sobat buat.

Dan jangan lupa saat membuat dan membangun backlink teman-teman juga harus menggunakan cara yang tepat agar aman dari anggapan spam. Seperti apa sih cara aman buat backlink itu ? silakan baca  artikel cara paling aman membangun backlink.

Anda mesti memahami beberapa hal yang sudah disampaikan di atas agar backlink yang kita buat natinya bisa bermanfaat dan tentunya memiliki kualitas serta sangat disukai oleh google dan kawan-kawan. 

Dalam kesempatan ini admin blog Tips & trik akan membagikan kembali bagaimana cara mendapatkan backlink berkualitas secara gratis dari google yang sangat bagus untuk meningkatkan peringkat, popularitas serta otoritas blog dimata mesin pencari, menggunakan produk google yaitu google Site.

Apa itu google site ?. Google Sites merupakan layanan dari Google yang memperbolehkan siapapun untuk membuat situs secara gratis. Layanan ini bisa kita manfaatkan sebagi sumber backlink yang powerfull untuk moneysite yang dimiliki. Adapun langkah-langkah membuat dan membangun backlink menggunakan layanan google site adalah sebagai berikut.

Cara Mendaftar dan Membuat Akun Google Sites


Sebelumnya pastikan terlebih dahulu teman-teman memiliki akun Gmail (Google Mail), karena ini adalah syarat wajib dalam pembuatan web menggunakan Google Site. Kalau belum punya silakan anda baca tutorial buat email gmail terbaru, atau bisa tonton video cara membuat gmail berikut:



Disini admin anggap kalian semua sudah memiliki akun gmail, langkah membuat atau mendaftar google site adalah sebagai berikut.

Pertama silakan anda kunjungi https://sites.google.com atau  google site lalu loginlah menggunakan alamat dan password email gmail yang teman-teman miliki.

Setelah berhasil login, pusatkan perhatian anda pada dashboard sebelah kiri. Klik tombol CREATE (BUAT) berwarna merah. Tentukan pilihan apakah anda ingin membuat site classic atau new sites. Lihat gambar berikut.

cara membuat dan mendaftar google site

Kemudian lakukan pengaturan pada situs yang akan dibuat.
  1. Pilih jenis template (saran pilih blank template/template kosong).
  2. Isi nama situs pada kotak Name your site (namai situs anda), usahakan saat mengisi masukkanlah kata kunci yang ditargetkan.
  3. Site location/URL situs biasanya otomatis mengikuti nama situs, tapi jika menurut anda kurang bagus alamat situs bisa dirubah sesuai keinginan asalkan alamat tersebut belum digunakan orang lain.
  4. Select a theme Pilih tema sesuai keinginan atau selera tidak dirubah juga ngak masalah.
  5. Kemudian masukkan deskripsi situs dengan cara mengklik more option, usahakan buatlah deskripsi yang bagus agar lebih seo dan jangan lupa sertakan juga kata kunci blog utama.
  6. Buktikan kalau anda bukan robot, dengan cara klik kotak disebelah tulisan I'm Not Robot
  7. Setelah semua pengaturan selesai jangan lupa klik tombol CREATE (buat) pojok kiri atas. Untuk lebih jelasnya teman-teman bisa lihat gambar di bawah ini
cara membuat dan mendaftar google site terbaru

Sampai pada langkah ini sekarang anda sudah memiliki website/situs dari Google site untuk melihat tampilannya silakan. Lalu bagaimana caranya agar kita bisa mendapatkan backlink dari google site ?. berikut uarain lengkapnya.

Cara Membangun & Membuat Backlink Pakai Google Site


Pertama siapkan terlebih dahulu sebuah artikel yang masih fresh, original dan memiliki kandungan kata kunci yang mengarah ke situs utama.

Masuk kembali kehalaman google site, buat halaman baru dengan cara Klik logo kertas + pada pojok kanan atas. 

Kemudian anda akan menemukan form seperti gambar di bawah ini, isilah semua data yang diminta.

membuat backlink dengan google site
Keterangan pengisian pembuatan halaman baru pada google site
  1. Name your page (nama halaman) Isi dengan judul artikel
  2. Pada bagian select a template to use pastikan pilihannya web page
  3. Select a location tentukan dimana anda ingin meletakkan halam tersebut di bawah home page atau di atasnya.
  4. Setelah selesai klik tombol CREATE
Maka anda akan langsung dibawa kehalaman posting, silakan pastekan artikel yang sudah dibuat sebelumnya dan jangan lupa kasih link (backlink) yang mengarah ke artikel atau home page blog niche anda. Cara menulis artikel di google site sama saja dengan menulis di blogger.  Lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.

cara membuat backlink google site terbaru

Setelah selesai klik save. Dan jangan lupa untuk membagikannya dengan cara klik tombol atau gambar bola dunia pojok kanan atas agar posting tersebut dapat di lihat banyak orang.

Sampai pada tahap ini sekarang proses pembuatan backlink dengan google site telah selesai. Tinggal tunggu google mengindeks halaman tersebut dan backlink berkualitas akan mengalir ke blog utama. Kalau mau cepat terindeks setelah posting berhasil dibuat silakan anda ping url halaman situs yang baru saja dibuat tadi.

Demikianlah tutorial singkat tentang bagaimana cara mendaftar dan membuat backlink pada google site, semoga bisa menjadi salah satu petunjuk berharga bagi blogger mania yang sedang bingung mencari backlink berkualitas tinggi. Terima kasih...salam blogger.

10 komentar untuk "Bagaimana Cara Mendaftar dan Membuat Backlink Pada Google Site "

  1. Terima kasih mas budi, baru tau ternyata google site bisa dijadikan sumber backlink berkualitas.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Cobalah mas, selain berkualitas, disukai google, backlink yang ditanam juga mudah terindex

      Hapus
  2. Thanks, brother. Tutorials build backlinks with google site you give really helpful and very complete ...

    BalasHapus
  3. Kalo copy artikel dari blog kita , gak bakalan spam ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Lebih bak jangan, sebab bisa menyebabkan duplikat konten.

      Hapus
  4. Terimakasih gan untuk tutorial sederhananya. Sangat membantu terutama pada blogger pemula yang belum memahami.

    BalasHapus
  5. Saya baru belajar blog, artikel ini sangat membantu saya....
    tx, bang ini ilmu baru buat saya

    BalasHapus
  6. Artikelnya menarik, Boleh di coba nih gan...

    BalasHapus

Tolong berkomentar sesuai dengan topik di atas !!!
Harap jangan melakukan spam karena akan terdeteksi otomatis!!!
Komentar yang dianggap spam tidak akan di tampilkan!!!
Masukkan link pada kotak yang di sediakan...jangan dalam komentar.